Jakarta, 12 Oktober 2023 Poltekkes Kemenkes Sorong melaksanakan penilaian dalam rangka menuju satker BLU, kegiatan bertempat di Gedung Prijadi Praptosuhardjo I Lantai V, Jalan Lapangan Banteng Timur Nomor 2 – 4 Jakarta Kementerian Keuangan Republik Indonesia, Jakarta Pusat . Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Sorong ( Ariani Pongoh, S.ST, M.Kes ), Plt Wadir I ( Ibu Cory C. Situmorang, M.Keb ), Wadir II ( Ibu Butet Agustarika, M.Kep ), Wadir III ( Bapak Yowel Kambu, M.Kep,Sp.KMB ), Ka.SPI ( Bapak Jansen Parlaungan, M.Kes ), Kapus PPMP ( Bapak Alva Cherry Mustamu, M.Kep ), Kasubag Adak, Kasubag Adum, Kajur, Kaprodi beserta para Tim Blu Poltekkes Kemenkes Sorong yang berjumlah 33 orang.
Pada hari sebelumnya 11 Oktober 2023, bertempat di Ruang Meeting Oasis Amir Hotel, Tim BLU Poltekkes Kemenkes Sorong didampingi oleh pihak Dirjenakes dan PPK BLU melakukan Gladi untuk memantapkan dan mengkoreksi paparan yang akan disampaikan didepan tim penilai dari Kementerian Keuangan.
Pada hari H tim BLU Poltekkes Kemenkes Sorong menuju tempat kegiatan di Gedung Prijadi Praptosuhardjo I Lantai V, Jalan Lapangan Banteng Timur Nomor 2 – 4 Jakarta, namun sebelumnya Tim BLU melakukan doa bersama agar dimudahkan dalam proses penilaian. Sampainya di tempat kegiatan TIM BLU Poltekkes Kemenkes Sorong menuju ruang meeting dan sesuai kesepakatan hanya 13 orang yang di perbolehkan masuk ruang penilaaian. Perlu diketahui pada penilaian dalam rangka menuju satker BLU kali ini bersamaan antara Poltekkes Kemenkes Sorong dan Poltekkes Kemenkes Kendari.
Kegiatan diawali dengan sambutan dan arahan oleh Direktur Pembinaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum ( Ibu Ririn Kadariyah, S.H., M.Si ). Selanjutnya adalah paparan dari Direktur Poltekkes Kemenkes Sorong dan Direktur Poltekkes Kemenkes Kendari diawali dengan Yel-yel, pemutaran video profil kedua Poltekkes masing-masing. Setelah pemaparan kedua Tim kegiatan dilanjutkan dengan prosesi tanya jawab oleh Tim Penilai dari Direktorat Pembinaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum.
Alhamdulilah dan Puji Tuhan kurang lebih tiga jam kegiatan penilaian berjalan dengan lancar dan kedua Tim BLU bisa memaparkan dan menjelaskan dengan baik pertanyaan-pertanyaan yang di ajukan oleh Tim Penilai.
Direktur Poltekkes Kemenkes Sorong Ibu Ariani Pongoh, S.ST, M.Kes setelah dilakukannya penilaian menyampaikan “Alhamdulillah kami tim persiapan BLU Poltekkes Kemenkes Sorong telah melalui masa-masa perjuangan hingga sampai dititik ujian di kemenkeu khususnya di PPK BLU, harapan kami kedepan dengan menjadinya satu Badan Layanan Umum bisa memaksimalkan layanan pendidikan kepada seluruh stakeholder papua, papua barat dan papua barat daya”
Foto dokumentasi : https://photos.app.goo.gl/opd89sm76aytt6aY9